Senin, 31 Mei 2010

Tak Mau Ketinggalan, Indonesia Mulai Update Teknologi Otomotif

Jakarta - Industri kendaraan bermotor yang terus berkembang dan maju, termasuk juga perkembangan teknologinya, tentunya harus disesuaikan agar dalam perkembangannya
Indonesia tidak ketinggalan.

Sehingga, Kementerian Perhubungan melakukan pertemuan yang dihadiri oleh Direktorat Perhubungan Darat, SPT, serta dinas-dinas perhubungan Provinsi, Kabupaten dan Kota se Indonesia.

"Pertemuan para penguji kendaraan bermotor ini lebih sebagai konsolidasi, tujuannya jelas peningkatan kinerja," ujar Kepala Humas & KSLN Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementrian Perhubungan, Joko Sulaksono.

Perkembangan teknologi kendaraan bermotor yang dikembangkan para produsen otomotif sejauh ini sudah dianggap terlalu maju, sehingga perlu usaha untuk menyesuaikan diri agar tidak ketinggalan.

Harapannya, sambung Joko, tentunya Indonesia bisa memenuhi standar tertinggi teknologi kendaraan bermotor tersebut, ketika nantinya sebuah produk baru diuji kelayakan operasionalnya.

Joko juga mengatakan, kalau pertemuan ini merupakan pertemuan berkala yang dilakukan tiap tahunnya, dan tahun 2010 ini, tema ramah lingkungan dijadikan landasan dalam pembahasan pertemuan tingkat nasional tersebut.

Tidak ada komentar: